Debat Keilahian Yesus: Benarkah Yesus Allah ??

Pengantar: Debat ini terjadi di grup diskusi FB Sola Scriptura antara Jimmy Jeffry (Apologia Kristen) dengan Elang Imannuel seorang Unitarian. Debat hanya berlangsung singkat karena Elang tidak lagi memberi tanggapan terhadap posting terakhir. Beberapa point seputar topik ini akan dibuatkan artikel yang lebih mendalam oleh Apologia Kristen.

Jimmy
Berkaitan dengan topik ini, sebagai pengantar awal, ada beberapa hal yang perlu saya tanyakan kepada anda.
1. Saksi Yehovah mempercayai Yesus hanyalah "allah" kecil atau makhluk istimewa sebagai agent dari Allah yang menciptakan alam semesta, ini bisa disebut henotheism. Apakah anda sependapat dengan konsep ini?

2. Apakah "makhluk" Yesus ini dikategorikan dalam kelompok malaikat? jika yah, apakah anda sependapat dengan Frans Donald yang mengidentifikasinya sebagai malaikat Mikhail? jika tidak jelaskan posisi anda. 

Elang
Setahu saya henoteisme adalah konsep tentang Allah yang bersifat nasional. Begini, Yesus memang bergelar Elohim seperti Bapa. Bapa melalui Yesus adalah pencipta alam semesta ini.
24 Namun Yusuf tetap kukuh lengannya, tetap kuat panahnya, karena kuasa Sang Gembala Mahakuat, Allah Yakub, Pelindung Israel. (Gen 49:24 BIS)
1 Pada mulanya, sebelum dunia dijadikan, Sabda sudah ada. Sabda ada bersama Allah dan Sabda sama dengan Allah. (Joh 1:1 BIS)
3 Segalanya dijadikan melalui Dia, dan dari segala yang ada, tak satu pun dijadikan tanpa Dia. (Joh 1:3 BIS)

Apakah Yesus termasuk malaikat?
Saya rasa Yesus lebih tinggi dari malaikat, tetapi yang jelas seorang "Makhluk" surgawi.
8 Tetapi kepada Anak itu, Allah berkata, "Takhta-Mu, ya Allah, akan kekal selama-lamanya! Pemerintahan-Mu adalah pemerintahan yang adil.
9 Engkau suka akan keadilan, dan benci akan kecurangan; itulah sebabnya Allah, Allah-Mu, memilih Engkau dan memberi kepada-Mu kehormatan yang mendatangkan sukacita, melebihi teman-teman-Mu."

10 Allah berkata juga, "Engkau, Tuhan, pada mulanya menciptakan bumi, dan Engkau sendiri membuat langit.

11 Semuanya itu akan lenyap, dan menjadi tua seperti pakaian; tetapi Engkau tidak akan berubah.

12 Alam semesta ini akan Kaulipat seperti baju, dan akan Kauganti dengan yang lain. Tetapi Engkau tidak pernah akan berubah, dan hidup-Mu tidak akan berakhir."

13 Allah tidak pernah berkata begini kepada seorang malaikat pun, "Duduklah di sebelah kanan-Ku, sampai musuh-musuh-Mu Kutaklukkan kepada-Mu." (Heb 1:8-13 BIS)

Jimmy
Henotheism is the belief and worship of a single god while accepting the existence or possible existence of other deities that may also be worshipped. (Wikipedia)
Henotheism: the worship of one god without denying the existence of other gods (Merriam Webster)

Anda menyatakan Yesus bergelar Elohim, sambil merujuk Gen 49:24 & John 1:1 termasuk Heb 1:8. Di sisi lain anda menekankan hanya ada satu Allah (Elohim) exclude Yesus. Apakah Yesus bukan Elohim? Atau apakah Yesus adalah Elohim level rendah model henotheism?

Jika anda meyakini Yesus bukan Elohim dan hanya bergelar Elohim, bagaimana anda menjelaskan ketiga ayat tersebut? Mungkinkah seorang makhluk sorgawi ciptaan Allah menggunakan gelar Elohim?

Selanjutnya bagaimana anda menjelaskan Joh 1:3 yang juga anda kutip. Joh 1:3 "Segala sesuatu dijadikan oleh Dia dan tanpa Dia tidak ada suatupun yang telah jadi dari segala yang telah dijadikan". Jika Yesus bukan pencipta berarti Yesus adalah salah satu ciptaan atau sesuatu yg dijadikan. Nah bagaimana anda menjelaskan kalimat dari ayat tersebut “.. tanpa Dia tidak ada suatupun yang telah jadi dari segala yang telah dijadikan.”?

Elang
Merujuk ke Injil Yohanes sendiri bahwa Yesus bergelar Elohim, namun hanya Bapa yang satu-satunya Elohim yang benar.
BIS John 1:1 Pada mulanya, sebelum dunia dijadikan, Sabda sudah ada. Sabda ada bersama Elohim dan Sabda sama dengan Elohim. BIS John 17:3 Inilah hidup sejati dan kekal; supaya orang mengenal Bapa, satu-satunya Elohim yang benar, dan mengenal Yesus Kristus yang diutus oleh Bapa.

Terserah jika Jimmy Jeffry mengkategorikan hal tersebut ke dalam henoteism atau tidak.

Mungkinkah seorang ciptaan Elohim bergelar Elohim? Ya, sangat mungkin. Contohnya adalah Musa, dimana YAHWEH mengangkatnya menjadi Elohim bagi Firaun, plus ada nabinya pula.
BIS Exodus 7:1 YAHWEH berkata kepada Musa, " (Exo 7:1 BIS)

Analogi :
Saya ini ciptaan Elohim dengan cara biologis kedua orang tua saya. Begitupun alam semesta ini yang diciptakan YAHWEH Elohim melalui suatu Makhluk surgawi yang belakangan kita kenal dengan nama Yesus Kristus.

Jimmy
Anda mengambil contoh Musa yang juga disebut Elohim dalam Exo 7:1. Namun yang jadi pertanyaan saya adalah Elohim dalam pengertian ilahi, bukan sekedar term Elohim.
אלהים 'ĕlôhı̂ym el-o-heem' Plural of H433; gods in the ordinary sense; but specifically used (in the plural thus, especially with the article) of the supreme God; occasionally applied by way of deference to magistrates; and sometimes as a superlative: - angels, X exceeding, God (gods) (-dess, -ly), X (very) great, judges, X mighty. (Strong’s Hebrew & Greek Dictionaries)

Musa disebut Elohim dalam konteks, Musa memiliki wibawa seperti Elohim terhadap Firaun. Di sini penyebutannya tidak dibarengi dengan atribut keilahian yang melekat dalam penyebutan Elohim terhadap Musa.

Jelas berbeda dengan Yesus, dimana penyebutan Elohim kepada Yesus disertai atribut keilahian yang melekat. Kata Elohim (Allah) dalam John 1:1 berkaitan dengan kata “Pada Mulanya” yang merupakan salah satu atribut keilahian. Joh 1:1 Pada mulanya adalah Firman; Firman itu bersama-sama dengan Allah dan Firman itu adalah Allah.

Pada ayat berikut, Heb 1:8 Tetapi tentang Anak Ia berkata: "Takhta-Mu, ya Allah, tetap untuk seterusnya dan selamanya, dan tongkat kerajaan-Mu adalah tongkat kebenaran.’. Kata Allah (Elohim) yang ditujukan kepada Anak (Yesus) berkaitan dengan kata “Takhta.. selamanya.. tongkat kerajaan” yang merupakan atribut-atribut keilahian.
So.. pertanyaan saya adalah mungkinkah makhluk ciptaan Allah bergelar Elohim dengan atribut-atribut keilahian seperti yang saya jelaskan di atas ??

Mengenai Joh 17:3 "Inilah hidup yang kekal itu, yaitu bahwa mereka mengenal Engkau, satu-satunya Allah yang benar, dan mengenal Yesus Kristus yang telah Engkau utus"
Sebelum saya beri tanggapan detail terhadap ayat ini, saya bertanya kepada anda. Jika anda memahami arti kata “satu-satunya” (MONOS) dalam pengertian satu mutlak, bagaimana anda menjelaskan kata yang sama yang ditujukan kepada Yesus? seperti dalam Jud 1:4 ...dan yang menyangkal satu-satunya (MONOS) Penguasa dan Tuhan kita, Yesus Kristus.”

Selanjutnya kata “Benar” (Alethinos) apakah ini berarti kontras dengan Allah (Elohim) lain yang salah, kalau begitu seperti uraian di atas, apakah Yesus adalah Elohim yang palsu/salah? :-)

Berkaitan penciptaan oleh Yesus, anda belum juga memberi penjelasan terhadap pertanyaan saya sebelumnya. Jika Yesus bukan pencipta berarti Yesus adalah salah satu ciptaan atau sesuatu yang dijadikan. Nah bagaimana anda menjelaskan kalimat dari ayat tersebut (John 1:3) “.. tanpa Dia tidak ada suatupun yang telah jadi dari segala yang telah dijadikan.”?

ApologiaKristen.co.cc
Share:

12 komentar:

Anonim mengatakan...

Dalam Yoh.5 :26 dikatakan,bahwa Yesus TIDAK memiliki "hidup dalam diriNya sendiri"
Ini berarti SEBELUM Ia DIBERI "hidup dalam diriNya sendiri oleh Yehuwa maka Yesus TIDAK memiliki "karunia kehidupan" Setelah Ia diberi Yehuwa "hidup dalam dirinya sendiri"
Ia dapat memberi umat manusia kedudukan yang baik di hadapan Allah
Dan Ia diberi kuasa untuk mengampuni dosa,menghakimi dan membangkitkan orang mati dengan harapan hidup kekal.


Sebelum Yesus dibangkitkan dari kematianNya,Ia tidak memiliki PERI TIDAK BERKEMATIAN. Baru setelah Ia dibangkitkan dari kematianNya ,Ia memliki PERI TIDAK BERKEMATIAN.
Roma 6 :9 : Karena kita tahu,bahwa Yesus,sesudah Ia BANGKIT dari antara orang mati,TIDAK mati lagi,MAUT TIDAK BERKUASA LAGI ATAS DIA..

Jadi TIDAK benar kalau dikatakan,bahwa Yesus itu juga Allah.
Kalau Yesus Allah maka,PASTI Ia memiliki hidup dalam diriNya sendiri dan tidak Perlu diberi oleh Yehuwa dan Kalau Yesus Allah maka sebelum Ia mati PASTI juga sudah memiliki PERI TIDAK BERKEMATIAN.

Maka bagaimana Yesus bisa merupakan bagian ke dua dari oknum Tritunggal?

Tritunggal adalah ciptaan manusia dan BUKAN kebenaran alkitab.




Anonim mengatakan...

Nambah:

Mengapa harus nyebut kata-kata seperti henoteisme,elohim dan monos,Mengapa tidak membuktikan dengan cara yang mudah dicerna oleh pembaca.

Kalau orang sudah berani mengatakan,bahwa Yesus = Allah,maka harus konsekwen dan berani mengatakan bahwa Yesus = Allah sejak kapan pun.

Maka biar pembuktian yang sederhana dipakai disini.

Sewaktu orang tanya: Siapa bayi itu.
Orang dapat menjawab:Itu adalah Yesus,yang kalau Ia sudah dewasa akan diurapi menjadi Mesias.

Sekarang;Kalau ada orang yang bertanya: Siapa bayi itu?
Jawabnya tentunya: oh,itu adalah Allah.

Allah yang menciptakan seluruh alam semesta dengan milyaran galaxinya dan triliun-triliunan bintang dan planetnya ,menjadi BAYI yang bahkan mengatak: mah atau pah saya tidak bisa.

Sewaktu Yesus dilahirkan,Ia bukan dilahirkan sebagai bayi ajaib.

Maka harus konsekwen. Kalau Yeus-Allah,maka sejak bayi pun tentunya Ia adalah Allah dan tidak dapat dikatakan,bahwa Ia menjadi Allah setelah dewasa.

Tidak perlu mengutip puluhan ayat untuk membuktikan,bahwa Yesus BUKANLAH Allah.
Yoh. 13 : 16 :Aku berkata kepadamu:Sesungguhnya seorang HAMBA t i d a k l a h lebih TINGGI dari pada tuannya,atau seorang UTUSAN daripada yang MENGUTUSNYA.

La wong begitu jelas,kok masih ingin diartikan yang lain.
Tidak heran kalau PEMAHAMAN alkitab menjadi kacau ngga karuan.

mudah-mudahan Firman Yehuwa dapat dipahami dengan baik.

Akan saya beritahu nanti mengapa firman Yehuwa EIDAK mudah di PAHAMI.

Anonim mengatakan...

Repot diskusi dg org sok tau, klo ng ngerti blajar dong jgn asplak asal njeplak
Tuhan Yesus punya dua kodrat yaitu sebagai Firman Allah yg sehakekat dg Allah, sbg manusia yg lahir dr rahim perawan Maria. yg haus, lapar menderita itu kodrat kemanusiaannya dan bukan ke Allah an nya

Anonim mengatakan...

Bayi Yesus bukan Allah tapi manusia, Yesus sebagai Firman Allah itulah yang memiliki hakekat ilahi (Yoh 1:1, 14)

Karenanya Tuhan Yesus memiliki dua kodrat sbg Firman Allah yang sehakekat dengan Allah dan kodrat sebagai manusia yang lahir dari rahim perawan maria

Anonim mengatakan...

(John 1:3) artinya segala sesuatu diciptakan Alah karena kehadiran Yesus. Jadi yang menciptakan adalah Alah, bukan Yesus.

Firman atau Sabda adalah sebab dari suatu penciptaan makhluk "jadilah" maka jadilah dia. Yang bersabda adalah Alah dan yang terjadi adalah makhluk

Anonim mengatakan...

klo blh th dmna ayat dalam bibel yang menyatakan dengan jelas '"yesus berkata dia adalah tuhan atau sembahlah aku'

jualbeli-lovebird mengatakan...

Yoh 13 : 13 . Kamu menyebut Aku Guru dan Tuhan, dan katamu itu tepat , sebab Akulah Guru dan Tuhan

njlajahweb mengatakan...

Sekilas info...
Saat kapanpun KeilahianYesusKristus juga RohKudus bisa disebut Allah, (hanya jika berdasarkan KualitasKeilahian)
Demikian juga saat kapanpun Yesus juga RohKudus bisa disebut Utusan, (hanya jika berdasarkan “selain” dalam hal KualitasKeilahian.
14:13 dan apa juga yang kamu minta dalam nama-Ku, Aku akan melakukannya, supaya Bapa dipermuliakan di dalam Anak.
14:14 Jika kamu meminta sesuatu kepada-Ku dalam nama-Ku, Aku akan melakukannya."
+++
16:26 Pada hari itu kamu akan berdoa dalam nama-Ku. Dan tidak Aku katakan kepadamu, bahwa Aku meminta bagimu kepada Bapa,
16:27 sebab Bapa sendiri mengasihi kamu, karena kamu telah mengasihi Aku dan percaya, bahwa Aku datang dari Allah.
---
5:3 Tetapi Petrus berkata: "Ananias, mengapa hatimu dikuasai Iblis, sehingga engkau mendustai Roh Kudus dan menahan sebagian dari hasil penjualan tanah itu?
5:4 Selama tanah itu tidak dijual, bukankah itu tetap kepunyaanmu, dan setelah dijual, bukankah hasilnya itu tetap dalam kuasamu? Mengapa engkau merencanakan perbuatan itu dalam hatimu? Engkau bukan mendustai manusia, tetapi mendustai Allah."
+++
13:2 Pada suatu hari ketika mereka beribadah kepada Tuhan dan berpuasa, berkatalah Roh Kudus: "Khususkanlah Barnabas dan Saulus bagi-Ku untuk tugas yang telah Kutentukan bagi mereka."
===

njlajahweb mengatakan...

SekilasInfo Qs40:73 kemudian dikatakan kepada mereka: "Manakah berhala-berhala yang selalu kamu persekutukan,
74 (yang kamu sembah) selain Allah?" Mereka menjawab: "Mereka telah hilang lenyap dari kami, bahkan kami dahulu tiada pernah menyembah sesuatu". Seperti demikianlah Allah menyesatkan orang-orang kafir. 75 Yang demikian itu disebabkan karena kamu bersuka ria di muka bumi dengan tidak benar dan karena kamu selalu bersuka ria (dalam kemaksiatan). 76 (Dikatakan kepada mereka): "Masuklah kamu ke pintu-pintu neraka Jahannam, sedang kamu kekal di dalamnya. Maka itulah seburuk-buruk tempat bagi orang-orang yang sombong".
Qs13:5 Dan jika (ada sesuatu) yang kamu herankan, maka yang patut mengherankan adalah ucapan mereka: "Apabila kami telah menjadi tanah, apakah kami sesungguhnya akan (dikembalikan) menjadi makhluk yang baru?" Orang-orang itulah yang kafir kepada Tuhannya; dan orang-orang itulah (yang dilekatkan) belenggu di lehernya; mereka itulah penghuni neraka, mereka kekal di dalamnya.
Qs9:68 Allah mengancam orang-orang munafik laki-laki dan perempuan dan orang-orang kafir dengan neraka Jahannam, mereka kekal di dalamnya. Cukuplah neraka itu bagi mereka, dan Allah melaknati mereka, dan bagi mereka azab yang kekal.
Qs5:9(5:8) Hai orang-orang yang beriman hendaklah kamu jadi orang-orang yang selalu menegakkan (kebenaran) karena Allah, menjadi saksi dengan adil. Dan janganlah sekali-kali kebencianmu terhadap sesuatu kaum, mendorong kamu untuk berlaku tidak adil. Berlaku adillah, karena adil itu lebih dekat kepada takwa. Dan bertakwalah kepada Allah, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan.
Qs5:3(5:2) Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu melanggar syi’ar-syi’ar Allah, dan jangan melanggar kehormatan bulan-bulan haram, jangan (mengganggu) binatang-binatang had-ya, dan binatang-binatang qalaa-id, dan jangan (pula) mengganggu orang-orang yang mengunjungi Baitullah sedang mereka mencari kurnia dan keridhaan dari Tuhannya dan apabila kamu telah menyelesaikan ibadah haji, maka bolehlah berburu. Dan janganlah sekali-kali kebencian( mu) kepada sesuatu kaum karena mereka menghalang-halangi kamu dari Masjidilharam, mendorongmu berbuat aniaya (kepada mereka). Dan tolong-menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebajikan dan takwa, dan jangan tolong-menolong dalam berbuat dosa dan pelanggaran. Dan bertakwalah kamu kepada Allah, sesungguhnya Allah amat berat siksa-Nya.
Qs10:27 Dan orang-orang yang mengerjakan kejahatan (mendapat) balasan yang setimpal dan mereka ditutupi kehinaan. Tidak ada bagi mereka seorang pelindungpun dari (azab) Allah, seakan-akan muka mereka ditutupi dengan kepingan-kepingan malam yang gelap gelita. Mereka itulah penghuni neraka; mereka kekal di dalamnya.
Qs2:62 Sesungguhnya orang-orang mukmin, orang-orang Yahudi, orang-orang Nasrani dan orang-orang Shabiin, siapa saja diantara mereka yang benar-benar beriman kepada Allah, hari kemudian dan beramal saleh, mereka akan menerima pahala dari Tuhan mereka, tidak ada kekhawatiran kepada mereka, dan tidak (pula) mereka bersedih hati.
Qs23:101 Apabila sangkakala ditiup maka tidaklah ada lagi pertalian nasab di antara mereka pada hari itu, dan tidak ada pula mereka saling bertanya. 102 Barangsiapa yang berat timbangan (kebaikan)nya, maka mereka itulah orang-orang yang dapat keberuntungan. 103 Dan barangsiapa yang ringan timbangannya, maka mereka itulah orang-orang yang merugikan dirinya sendiri, mereka kekal di dalam neraka Jahannam.

njlajahweb mengatakan...

28:17 Ketika melihat Dia mereka menyembah-Nya, tetapi beberapa orang ragu-ragu.
28:18 Yesus mendekati mereka dan berkata: "Kepada-Ku telah diberikan segala kuasa di sorga dan di bumi.
---
5:13 Dan aku mendengar semua makhluk yang di sorga dan yang di bumi dan yang di bawah bumi dan yang di laut dan semua yang ada di dalamnya, berkata: "Bagi Dia yang duduk di atas takhta dan bagi Anak Domba, adalah puji-pujian dan hormat dan kemuliaan dan kuasa sampai selama-lamanya!"
5:14 Dan keempat makhluk itu berkata: "Amin". Dan tua-tua itu jatuh tersungkur dan menyembah.
***
21:14 Dan tembok kota itu mempunyai dua belas batu dasar dan di atasnya tertulis kedua belas nama kedua belas rasul Anak Domba itu.
---
8:2 Maka datanglah seorang yang sakit kusta kepada-Nya, lalu sujud menyembah Dia dan berkata: "Tuan, jika Tuan mau, Tuan dapat mentahirkan aku."
8:3 Lalu Yesus mengulurkan tangan-Nya, menjamah orang itu dan berkata: "Aku mau, jadilah engkau tahir." Seketika itu juga tahirlah orang itu dari pada kustanya.
---
9:18 Sementara Yesus berbicara demikian kepada mereka, datanglah seorang kepala rumah ibadat, lalu menyembah Dia dan berkata: "Anakku perempuan baru saja meninggal, tetapi datanglah dan letakkanlah tangan-Mu atasnya, maka ia akan hidup."
9:19 Lalu Yesus pun bangunlah dan mengikuti orang itu bersama-sama dengan murid-murid-Nya.
---
28:5 Akan tetapi malaikat itu berkata kepada perempuan-perempuan itu: "Janganlah kamu takut; sebab aku tahu kamu mencari Yesus yang disalibkan itu.
28:6 Ia tidak ada di sini, sebab Ia telah bangkit, sama seperti yang telah dikatakan-Nya. Mari, lihatlah tempat Ia berbaring.
28:7 Dan segeralah pergi dan katakanlah kepada murid-murid-Nya bahwa Ia telah bangkit dari antara orang mati. Ia mendahului kamu ke Galilea; di sana kamu akan melihat Dia. Sesungguhnya aku telah mengatakannya kepadamu."
28:8 Mereka segera pergi dari kubur itu, dengan takut dan dengan sukacita yang besar dan berlari cepat-cepat untuk memberitahukannya kepada murid-murid Yesus.
28:9 Tiba-tiba Yesus berjumpa dengan mereka dan berkata: "Salam bagimu." Mereka mendekati-Nya dan memeluk kaki-Nya serta menyembah-Nya.
28:10 Maka kata Yesus kepada mereka: "Jangan takut. Pergi dan katakanlah kepada saudara-saudara-Ku, supaya mereka pergi ke Galilea, dan di sanalah mereka akan melihat Aku."
---
1:17 Ketika aku melihat Dia, tersungkurlah aku di depan kaki-Nya sama seperti orang yang mati; tetapi Ia meletakkan tangan kanan-Nya di atasku, lalu berkata: "Jangan takut! Aku adalah Yang Awal dan Yang Akhir,
1:18 dan Yang Hidup. Aku telah mati, namun lihatlah, Aku hidup, sampai selama-lamanya dan Aku memegang segala kunci maut dan kerajaan maut.
1:19 Karena itu tuliskanlah apa yang telah kaulihat, baik yang terjadi sekarang maupun yang akan terjadi sesudah ini.
---
1:6 dan yang telah membuat kita menjadi suatu kerajaan, menjadi imam-imam bagi Allah, Bapa-Nya, -- bagi Dialah kemuliaan dan kuasa sampai selama-lamanya. Amin.
1:7 Lihatlah, Ia datang dengan awan-awan dan setiap mata akan melihat Dia, juga mereka yang telah menikam Dia. Dan semua bangsa di bumi akan meratapi Dia. Ya, amin.
1:8 "Aku adalah Alfa dan Omega, firman Tuhan Allah, yang ada dan yang sudah ada dan yang akan datang, Yang Mahakuasa."

njlajahweb mengatakan...

sekilas Info Qs 40:73 kemudian dikatakan kepada mereka: "Manakah berhala-berhala yang selalu kamu persekutukan, 74 (yang kamu sembah) selain Allah?" Mereka menjawab: "Mereka telah hilang lenyap dari kami, bahkan kami dahulu tiada pernah menyembah sesuatu". Seperti demikianlah Allah menyesatkan orang-orang kafir. 75 Yang demikian itu disebabkan karena kamu bersuka ria di muka bumi dengan tidak benar dan karena kamu selalu bersuka ria (dalam kemaksiatan). 76 (Dikatakan kepada mereka): "Masuklah kamu ke pintu-pintu neraka Jahannam, sedang kamu kekal di dalamnya. Maka itulah seburuk-buruk tempat bagi orang-orang yang sombong".

Qs 13:5 Dan jika (ada sesuatu) yang kamu herankan, maka yang patut mengherankan adalah ucapan mereka: "Apabila kami telah menjadi tanah, apakah kami sesungguhnya akan (dikembalikan) menjadi makhluk yang baru?" Orang-orang itulah yang kafir kepada Tuhannya; dan orang-orang itulah (yang dilekatkan) belenggu di lehernya; mereka itulah penghuni neraka, mereka kekal di dalamnya.

Qs 9:68 Allah mengancam orang-orang munafik laki-laki dan perempuan dan orang-orang kafir dengan neraka Jahannam, mereka kekal di dalamnya. Cukuplah neraka itu bagi mereka, dan Allah melaknati mereka, dan bagi mereka azab yang kekal.

Qs 5:9 (5:8) Hai orang-orang yang beriman hendaklah kamu jadi orang-orang yang selalu menegakkan (kebenaran) karena Allah, menjadi saksi dengan adil. Dan janganlah sekali-kali kebencianmu terhadap sesuatu kaum, mendorong kamu untuk berlaku tidak adil. Berlaku adillah, karena adil itu lebih dekat kepada takwa. Dan bertakwalah kepada Allah, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan.

Qs 5:3 (5:2) Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu melanggar syi’ar-syi’ar Allah, dan jangan melanggar kehormatan bulan-bulan haram, jangan (mengganggu) binatang-binatang had-ya, dan binatang-binatang qalaa-id, dan jangan (pula) mengganggu orang-orang yang mengunjungi Baitullah sedang mereka mencari kurnia dan keridhaan dari Tuhannya dan apabila kamu telah menyelesaikan ibadah haji, maka bolehlah berburu. Dan janganlah sekali-kali kebencian( mu) kepada sesuatu kaum karena mereka menghalang-halangi kamu dari Masjidilharam, mendorongmu berbuat aniaya (kepada mereka). Dan tolong-menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebajikan dan takwa, dan jangan tolong-menolong dalam berbuat dosa dan pelanggaran. Dan bertakwalah kamu kepada Allah, sesungguhnya Allah amat berat siksa-Nya.

Qs 10:27 Dan orang-orang yang mengerjakan kejahatan (mendapat) balasan yang setimpal dan mereka ditutupi kehinaan. Tidak ada bagi mereka seorang pelindungpun dari (azab) Allah, seakan-akan muka mereka ditutupi dengan kepingan-kepingan malam yang gelap gelita. Mereka itulah penghuni neraka; mereka kekal di dalamnya.

Qs 2:62 Sesungguhnya orang-orang mukmin, orang-orang Yahudi, orang-orang Nasrani dan orang-orang Shabiin, siapa saja diantara mereka yang benar-benar beriman kepada Allah, hari kemudian dan beramal saleh, mereka akan menerima pahala dari Tuhan mereka, tidak ada kekhawatiran kepada mereka, dan tidak (pula) mereka bersedih hati.

Qs 23:101 Apabila sangkakala ditiup maka tidaklah ada lagi pertalian nasab di antara mereka pada hari itu, dan tidak ada pula mereka saling bertanya. 102 Barangsiapa yang berat timbangan (kebaikan)nya, maka mereka itulah orang-orang yang dapat keberuntungan. 103 Dan barangsiapa yang ringan timbangannya, maka mereka itulah orang-orang yang merugikan dirinya sendiri, mereka kekal di dalam neraka Jahannam.

Mat 13:49 Demikianlah juga pada akhir zaman: Malaikat-malaikat akan datang memisahkan orang jahat dari orang benar, 13:50 lalu mencampakkan orang jahat ke dalam dapur api; di sanalah akan terdapat ratapan dan kertakan gigi.

Mat 12:36 Tetapi Aku berkata kepadamu: Setiap kata sia-sia yang diucapkan orang harus dipertanggungjawabkannya pada hari penghakiman.

Jangan Salah Milih Tuhan mengatakan...

"BIS John 17:3 Inilah hidup sejati dan kekal; supaya orang mengenal Bapa, satu-satunya Elohim yang benar, dan mengenal Yesus Kristus yang diutus oleh Bapa". Ini sudah cukup menjelaskan kalau Yesus bukan Tuhan tapi cuma utusan! Kalo ada ayat2 lain yg bertentangan dengan ayat ini, itu menunjukkan bahwa Alkitab adalah sebuah buku yg isinya banyak bertentangan satu sama lain! yaa...buat apalagi dijadikan pegangan sebuah buku yg isinya saling bertentangan!